Cerita Prasmul
5 Fakta Ini Bikin Kamu Ngerasain Euforia Entrepreneur Day 2018

5 Fakta Ini Bikin Kamu Ngerasain Euforia Entrepreneur Day 2018

Entrepreneur Day (ED), sebuah pameran kreasi bisnis mahasiswa S1 Business Prasetiya Mulya sukses digelar pada 13-14 Januari 2018 di Atrium Mall @ Alam Sutra, Tangerang.

Memasuki tahun ke-10 penyelenggaraannya, ED 2018 yang bertemakan Stargation (Star Gazing for Innovation) kembali tunjukkan kreasi bisnis Prasmulyan, yang tak hanya kreatif, namun solutif bagi masyarakat. Berkat atensi masyarakat yang kian positif terhadap produk-produk lokal, ED 2018 pun berhasil dihadiri oleh sekitar 5000 pengunjung selama dua hari.

Tak perlu khawatir jika teman-teman tak sempat datang ke ED 2018, karena ceritaprasmul.com sudah merangkum 5 fakta yang bikin kalian ngerasain Euforia ED 2018 kemarin!

 

Pameran 2 Mata Kuliah dalam 2 Semester

Jajaran booth kreasi bisnis mahasiswa S1 Business semester 3 yang ada di Entrepreneur Day 2018.

Memasuki arena ED 2018, teman-teman akan disuguhkan dengan 36 protoype bisnis mahasiswa semester 1 pada mata kuliah Technology Based Business.  Meskipun masih tingkat awal, mereka sudah ditantang untuk menampilkan terobosan konsep bisnis ‘Outdoor Activities’ yang beda dari biasanya. Selain itu, mahasiswa semester 3 yang menjalankan mata kuliah Business Creation juga tampil memamerkan 42 startup bisnis kepada para pengunjung.

Purwarupa bisnis mahasiswa S1 Business Prasmul semester 1 yang ada di Entrepreneur Day 2018.

Ajang ini sekaligus menjadi platform bagi Prasmulyan untuk menyapa dan mendengar langsung aspirasi dari para konsumen, yang pastinya berguna bagi pengembangan bisnis mereka. Seru ya!

Tempatnya inspirasi

Datang ke ED 2018,  teman-teman bisa dapat segudang inspirasi. Pasalnya, jajaran kreasi bisnis yang ditampilkan Prasmulyan terbilang unik dan beda dari biasanya. “Kami ditantang untuk membuat bisnis yang inovatif dan produknya juga harus bisa ngejawab permasalahan yang ada di society,” ungkap Andrew salah satu Prasmulyan semester 3. (Baca juga: 22 Business Creation Mahasiswa Prasmul di ED 2018. Yang Mana Favorit Kalian? )

Petale: Minuman berperisa bunga
Petals et Bloom: Scarf dengan natural printing
Arcwear: Jacket yang dapat berfungsi sebagai tas

 

 

 

 

Selain bisa ngeliat bisnis kreatif karya anak muda, ED 2018 juga menggelar sesi talkshow dengan jajaran speakers yang keren, sehingga banyak insight menarik yang bisa pengunjung dapatkan.

(Ki-Ka): Merry Elizabeth (Founder Blobar Salon) dan Annisa Rivelia (PLDP Emina) menjadi speakers dalam acara ED 2018.

Belanja,belanja, dan belanja lagi!

Tak hanya dipamerkan, project bisnis mahasiswa semester 3 juga sudah layak jual. Mulai dari makanan & minuman, produk fesyen, produk kriya, produk teknologi, hingga produk berbasis kimia hadir di ED 2018. Ga heran jika ED 2018 jadi arena belanja bagi para pengunjungnya.

 

Produk-produk di Entrepreneur Day 2018 mengundang daya tarik berbagai kalangan masyarakat.
Skoepi menjadi salah satu booth yang ramai dikunjungi pengunjung ED 2018.

 

 

 

 

 

“Ga nyangka sih kalau ini pameran-pameran ini hasil karya mahasiswa, karena idenya unik, produknya juga kelihatan profesional,” papar Michella sebagai salah satu pengunjung yang terlihat memboyong beberapa produk di ED 2018.

Musik Mengalun Asik

Penampilan Kunto Aji di Entrepreneru Day 2018.

Selain bisa belanja, pengunjung ED 2018 dimanjakan dengan hadirnya Kunto Aji sebagai guest star. Pelantun hits ‘Sudah Terlalu Lama Sendiri’ ini tampil di panggung ED 2018 dan sukses membuat para pengunjung berdendang bersama.

Games seru

Para siswa sedang mengikuti games Bingo yang diadakan di Entrepreneur Day 2018.

ED 2018 juga kedatangan tamu spesial yaitu teman-teman dari SMA Al-Azhar BSD, SMA Atisa Dipamkara, SMA Ehipassiko, dan SMAN 2 Tangerang Selatan. Selain diajak berkeliling melihat bisnis mahasiswa,mereka juga diajak bermain games di ED. Yang satu ini bisa jadi cara seru untuk kenal Prasmul lebih dekat!

 

Games Bingo dimenangkan oleh SMA Ehipassiko (grup A) sebagai Juara 1, SMA Ehhipassiko (Grup B) sebagai Juara 2 dan SMA Al-Azhar sebagai juara 3

 

Bisa voting bisnis favoritmu

Melalui box ini, teman-teman bisa menentukan bisnis favorit kalian

Sebelum pulang, jangan lupa tentukan bisnis favoritmu ya, karena satu suara sangat berarti bagi masing-masing kelompok bisnis. Yup, ED 2018 sekaligus menjadi ajang kompetisi internal bagi para mahasiswa S1 Business. Selain pengunjung, ED juga mengundang para wartawan, praktisi, dan dosen Prasmul untuk menjadi juri. Sama seperti tiap tahunnya, pemenang diumumkan di hari terakhir ED berlangsung. Pastinya bikin deg-degan setiap mahasiswa ya!

Pemenang Entrepreneur Day 2018.

Gimana, sudah kebayang kan semangat kewirausahaan yang terpancar dari Entrepreneur Day 2018? Gelaran ini akan terus diadakan setiap tahunnya karena seperti yang dikatakan Prof. Dr. Djisman S. Simandjuntak selaku Rektor Prasmul, dengan visi misi dalam melayani Indonesia lewat pemajuan kewirausahaan, Prasmul akan terus memberikan wadah terbaik bagi mahasiswanya untuk melahirkan dan menunjukkan bisnis-bisnis prospektif dan solutif bagi masyarakat. Sampai jumpa di ED 2019!.

Vitry Octavia

1 comment

Translate »